Rabu, 14 Mei 2014

Cara Agar Bibir Tetap Lembab dan Merah Merona

Jangan khawatir ada beberapa cara yang bisa Anda lakukan untuk menjaga bibir tetap lembut. Berikut tipsnya:

  • Menggosok bibir dengan handuk
    Sama seperti bagian kulit tubuh lainnya, sel-sel kulit mati pada bibir juga perlu diangkat. Cara rutin yang bisa Anda lakukan adalah dengan mengusap atau menggosok pelan bibir dengan handuk lembut dalam keadaan basah setiap pagi untuk membuang sel-sel kulit mati. Bila dilakukan dengan rutin kelembutan bibir pun tetap terjaga.
  • Rutin melakukan pengelupasan bibir
    Anda bisa melakukan scrub bibir sendiri dirumah. Dengan menggunakan bahan seperti madu dan sedikit air perasan lemon, mentega atau mentimun untuk menjaga bibir Anda lembut.
    Caranya gosokkan bahan yang telah dicampurkan tadi di atas bibir kemudian diamkan beberapa menit lalu bilas bibir Anda. Anda juga bisa menggunakan sikat gigi untuk mengaplikasikan scrub lebih cepat. Tak hanya membuat bibir jadi lembut, cara ini juga dapat memperlancar sirkulasi darah ke bibir. Sehingga bibir terlihat lebih sehat dan berseri.
  • Selalu pakai lip balm
    Jangan lupa untuk selalu menggunakan lip balm. Lip balm membantu mencegah bibir kering dan menjaga kelembutan bibir. Terutama bila Anda berada di ruangan yang dingin atau pun di siang hari.
  • Pola makan sehat
    Ternyata apa yang Anda makan juga memainkan peran besar pada bibir Anda. Pola diet yang sehat dengan mengonsumsi banyak buah-buahan dan sayuran tak hanya baik untuk kesehatan. Makanan ini kaya akan antioksidan dan air untuk menjaga bibir tetap sehat dan lembab.
  • Berhenti merokok
    Merokok juga dapat merusak kelembutan alami bibir. Hal satu ini tak hanya menyebabkan perubahan pada warna bibir, tetapi juga bisa membuat bibir pecah-pecah dan kering. Berhenti merokok adalah cara terbaik untuk menjaga bibir tetap lembut dan merah merona alami.

0 komentar:

Posting Komentar