Sabtu, 03 November 2012

Profil tanah

Tanah merupakan tubuh alam tiga dimensi yaitu mempunyai penyebaran kearah vertikal dan kearah horizontal mengikuti topografi bumi.

Penampang vertikal tubuh tanah disebut profil tanah, yang memperlihatkan kenampakan adanya lapisan-lapisan tanah yang kurang lebih sejajar dengan permukaan tanah disebut horizon tanah.

  • Lapisan tanah secara umum sebagi berikut:
  • Horizon O
    Merupakan lapisan permukaan, terdapat banyak akar tanaman dan hewan tanah. Lapisan ini kaya akan humus terdiri dari beberapa horizon dan berwarna gelap
  • Lapisan atas (horizon A)
    Lapisan ini berada paling atas. Pada umumnya mengandung bahan organik karena merupakan tanah muda yang baru terbentuk. Lapisan ini sangat dipengaruhi oleh kondisi permukaan tanah serta ditandai dengan adanya zona perakaran dan kegiatan jasad hidup tanah.
  • Lapisan tanah bawah (horizon B)
    Lapisan ini juga mengandung bahan organik tetapi jumlahnya lebih sedikit dibandingkan lapisan tanah atas. Pada lapisan ini merupakan zona pengendapan partikel tanah yang tercuci dari horizon A
  • Regolit (batuan induk terlapuk) atau horizon C
    Pada lapisan ini tanah sudah terbentuk tetapi masih menunjukkan struktur batuan induk.
  • Batuan induk (bedrock) atau horizon D
    Batuan ini merupakan batuan yang masih padu dan keras.

0 komentar:

Posting Komentar