Hampir 90 % mineral pembentuk batuan adalah dari kelompok ini, yang merupakan persenyawaan antara silikon dan oksigen dengan beberapa unsur metal. Karena jumlahnya yang besar, maka hampir 90 % dari berat kerak-Bumi terdiri dari mineral silikat, dan hampir 100 % dari mantel Bumi (sampai kedalaman 2.900 km dari kerak Bumi). Silikat merupakan bagian utama yang membentuk batuan baik itu sedimen, batuan beku maupun batuan malihan. Silikat pembentuk batuan yang umum adalah dibagi menjadi dua kelompok, yaitu kelompok ferromagnesium dan non-ferromagnesium.
Berikut adalah Mineral Silikat:
- Kuarsa: ( SiO2 )
- Felspar Alkali: ( KAlSi3O8 )
- Felspar Plagiklas: (Ca,Na)AlSi3O8)
- Mika Muskovit: (K2Al4(Si6Al2O20)(OH,F)2
- Mika Biotit: K2(Mg,Fe)6Si3O10(OH)2
- Amfibol: (Na,Ca)2(Mg,Fe,Al)3(Si,Al)8O22(OH)
- Pyroksen: (Mg,Fe,Ca,Na)(Mg,Fe,Al)Si2O6
- Olivin: (Mg,Fe)2SiO4.
0 komentar:
Posting Komentar