Minggu, 08 April 2012

PERBEDAAN KOLESTEROL JAHAT DAN KOLESTEROL BAIK

Telinga Anda sering mendengar kolesterol ‘jahat’dan kolesterol ‘baik’. Apa beda keduanya? Dalam proses metabolisme, lemak yang terdapat pada makanan diurai menjadi kolesterol, trigliserida, fosfolipid, dan asam lemak bebas. Keempat senyawa tersebut digunakan untuk sumber energi. Jika jumlahnya berlebih, disimpan dalam jaringan lemak. Jika asupan kolesterol tidak mencukupi, sel hati akan memproduksinya. Dari hati, kolesterol diangkut oleh LDL (low density lipoprotein). Selanjutnya, kolesterol akan dibawa ke sel-sel tubuh yang memerlukan, termasuk ke sel otot jantung dan otak.

Kelebihan kolesterol diangkut kembali oleh lipoprotein yang disebut HDL (high density lipoprotein) untuk dibawa ke hati. Selanjutnya, diuraikan dan dibuang ke dalam kandung empedu sebagai asam (cairan) empedu.

LDL sering disebut sebagai kolesterol ‘jahat’ karena dapat menyebabkan penempelan kolesterol di dinding pembuluh darah. Sebaliknya, HDL disebut kolesterol ‘baik’ karena membersihkan kelebihan kolesterol dari dinding pembuluh darah dengan mengangkutnya kembali ke hati.

0 komentar:

Posting Komentar