Rabu, 08 Februari 2012

Macam macam Demokrasi

       a. Sysytem Demokrasi Libral Parlementer
            Demokrasi Libral Parlementer yaitu suatu system pemerintahan dimana kekuasaan legislatif terletak diatas kekuasaan eksekutif, artinya mentri – mentri secara sendiri – sendiri atau bersama – sama dibawah pimpinan perdana mentrinya bertanggung jawab terhadap parlemen.

        b. System Demokrasi Libral Presidensial
            Demokrasi Libral Presidensial adalah suatu system pemerintahan dimana kedudukan legislatif dan eksekutif sama kuat tidak dapat saling menjatuhkan.

        c. System Demokrasi Rakyat
            Demokrasi rakyat disebut juga demokrasi terpimpin atau demokrasi proletar yang berhaluan marxisme – komunisme.

        d. System Demokrasi Referendum
            Referendum berasal dari kata refer yang berarti mengembalikan. System Demokrasi Referendum berarti pelksanaan pemerintahan didasarkan kepada pengawasan secara langsung oleh rakyat , terutama terhadap kebijaksanaan yang telah, sedang, dan yang akan dilaksanakan oleh badan legislatif dan eksekutif.

        e. System Demokrasi Pancasila
            System Demokrasi pancasila menghendaki adanya keselarasan , keserasasian , dan keseimbangan segala aspek kehidupan , yang dalam pelaksanaan pemerintahannya selalu mengutamakan musyawarah untuk mencapai mufakat, mulai dari tingkat pusat sampai ketingkat daerah , baik dalam kehidupan formal maupun dalam kehidupan non formal.

0 komentar:

Posting Komentar