Selasa, 14 Agustus 2012

Standar operasional prosedur (SOP) memindahkan pasien dari tempat tidur ke brankar

PERSIAPAN

  • Persiapan Alat :
    • Brankar dan handscun atau sarung tangan (jika perlu)
  • Persiapan Pasien :
    • Pasien berada di tempat tidur
    • Jelaskan prosedur kepada pasien
  • Persiapan Tempat :
    • Atur posisi tempat tidur pada posisi datar dari bagian kepala sampai kaki, kunci semua roda bed
    • Letakkan berangkar secara parallel di samping tempat tidur, kunci semua roda berangkar
PELAKSANAAN
  • naikkan posisi tempat tidur sampai lebih tinggi dari berangkar
  • posisikan pasien di tepi tempat tidur, tutupi dengan selimut untuk kenyamanan dan prevacy
  • minta pasien untuk memfleksikan leher jika memungkinkan dan meletakkan kedua tangan menyilang di atas dada
  • lakukan persiapan untuk mengangkat pasien. Perawat pertama meletakkan kedua tangan di bawah bagian dada dan leher, perawat kedua di bawah pinggul, dan perawat ke tiga di bawah kaki pasien
  • condongkan tubuh ke depan, fleksikan pinggul, lutut dan pergelangan kaki. Perawat pertama memberikan intruksi kemudian angkat pasien secara bersama-sama dari tempat tidur dan pindahkan ke brankar
  • buat pasien merasa nyaman dan angkatpagar berangkar atau kencangkan sabuk pengaman melintang di atas tubuh pasien.
EVALUASI
  • dokumentasikan hasil tindakan
  • pastikan posisi pasien berada pada posisi yang paling aman
  • mencuci tangan

0 komentar:

Posting Komentar